Saturday, December 13, 2008

Paintball...The Extreme Sports!


Awalnya gw penasaran waktu liat foto-fotonya Bro Anton di Facebooknya, banyak gambar senjatanya! setelah tanya-tanya akhirnya didapat jawaban kalo senjata itu adalah Airsoft gun! sempet bingung apa sih bedanya sama Paintball?

Dari pada lama-lama bingung, mendingan gw cari informasi tentang kegiatan yang mulai ngetrend ini, biar nyambung klo diajak ngobrol Paintball hasilnya.. silahkan baca lebih lanjut..

Sejarahnya

Banyak sumber yang berbeda tentang Paintball, tapi berdas
arkan informasi yang gw dapat dari Assosiasi Paintball Indonesia Permainan perang-perangan (wargame) yang dipopulerkan di Amerika ini sebenarnya bermula di tahun 1970, dimana James Hale dari Daisy Manufacturing, membuat alat pertama yang melontarkan bola cat (paintball). Pada saat itu, alat ini digunakan untuk menandai (marking) pohon & ternak. Dengan sedikit improvisasi, beberapa orang mulai menggunakan alat ini sebagai sarana main perang-perangan (wargame) sebagai salah satu rekreasi di peternakan.

Permainan antar tim pertama dilakukan di Amerika bulan May 1981 walaupun di beberapa negara bagian di Amerika masih mempertanyakan legalitas marker paintball. Seperti di New Jersey misalnya, baru di tahun 1988 "marker paintball" dinyatakan bukan senjata api oleh pemerintah setempat setelah diadakan uji coba di lapangan tembak polisi dan disaksikan oleh hakim.

Safety First!...good looking? Pasti!

Karena mengandung resiko tinggi keselamatan adalah faktor utama yang harus diperhatikan. untuk itu setiap peserta harus menggunakan perlengkapan perlindungan standard yaitu :

Google

Peluru (paintballs) memang tidak akan menimbulkan cedera serius klo kena bagian badan, tapi ceritanya lain klo kena mata atau kuping! Untuk itu semua pemain harus menggunakan Google yang sesuai dengan standard ASTM (American Society for Testing and Materials), jangan pake Google motor, atau kacamata proyek karena selain gak sesuai standard, googles tersebut TIDAK dirancang untuk menerima tekanan dari Paintball dengan kecepatan 300 km/jam!

Lensa Google terdiri dari 2 tipe, single lens dan Thermal Lens perbedaannya ada pada kemampuan mengeliminasi fog atau embun di dalam lensa, google juga harus punya penutup kupingm, beberapa google juga dilengkapi dengan Visor Shade biar gak silau.

iasanya tempat-tempat permainan paint ball nyedianin google ini, tapi klo mau punya sendiri lebih baik, karena selain mencocokan dengan bentuk wajah sendiri...juga bebas dari bekas "bau napas " orang lain..hehehe...harganya berkisar Rp. 300.000-Rp. 850.000. merek-merek yang terkenal antara lain VForce Profiler, JT Proflex, DYE Invision 3 pro, Empire E-vent and VForce Grill.

Marker Apaan tuh?

Marker adalah sebutan untuk senjata paintball, sebutan ini berlaku secara internasional, disebut demikian untuk membedakan senjata Paintball dengan Senjata betulan.., jenis dan aksesorisnya pun berjibun! dan yang pasti gear nya keren2!!

Sekarang kita bahas "Marker" nya, secara umum marker terdiri dari beberapa bagian yaitu Body, Hooper, Barrel, Airtank dan Triger (Pelatuk), tekanan gas dari airtank (carbon dioxide, compressed air atau nitrogen) digunakan untuk melontarkan Paintball melewati barrel.

Kecepatan peluru (paintballs) atau velocity dibatasi sampai dengan 320 km/jam! kecepatan diatas 320 km/jam dikategorikan sebagai TIDAK AMAN dan jarang digunakan di lapangan komersil. Klo kurang dari itu gimana? peluru tetap akan pecah, tapi bekas catnya kurang ketara.

Dilihat dari mekanisme Triger secara umum marker dibagi menjadi dua bagian yaitu electronic dan non-electronic, electronic menggunakan microswitch atau infra red sensor, triger ini punya jarak tarik yang pendek, jadi rates of fire atau jeda antar tembakan bisa lebih cepat. Sementara untuk tipe non electronic sensitifitas triger diatur berdasarkan tekanan angin (pneumatic).

Sama kaya google biasanya marker juga disediain di tempat permainan, tapi kalo mau punya sendiri silahkan nabung karena rata-rata harganya sejuta keatas! merek-merek yang terkenal antara lain Angel, Dye Matrix, Planet Eclipse dan banyak lagi!

Apparel, Protection & Aksesories

Selain google dan marker, apparel (kostum) dan protection gear juga biasanya melengkapi para atlet pro paintball, disamping memberi perlindungan ekstra dan memudahkan identifikasi tim, perlengkapan ini...sumpah! bikin kita keren abis!

Diantaranya, knee pad, vest, elbow pad, glooves, head banner trus Jersey atau bajunya ditambah lagi klo kita udah punya marker bag (buat yang punya marker lebih dari satu). Soal harga juga beragam mulai dari $39. Buat yang narsis boleh juga nih...menang kalah urusan belakang yg penting keren dulu! hehehe...

War Games atau Extreme Sports?

Ternyata Paintball dikategorikan sebagai olah raga! karena pada tahun 1992 terbentuklah NPPL (National Professional Paintball League) yang menyelenggarakan NPPL Pro-Am Series di Negara-negara bagian Amerika. Alhasil, paintball mulai dikategorikan sebagai olah raga, bukan sarana rekreasi lagi.

Dengan perkembangan paintball yang makin pesat, terbentuklah turnamen-turnamen yang lain seperti Millenium series, X-ball, dl. Untuk di kawasan Asia kompetisinya juga lumayan seru!

Rules of The Games

Selain memakai standard equipment, secara umum ada beberapa aturan yang harus dipatuhin,

  1. No. Blind Firing-Dilarang nembak sambil ngumpet! maksudnya nembak tapi yang nongol senjatanya doang, dan kita gak ngeliat arah tembakan kita. Ini dimaksud supaya paintballs gak kena wasit, penonton dll.
  2. Overshooting-Nembak lawan berkali-kali, ini biasanya terjadi klo lawan tinggal 1 orang dan menerima tembakan dari beberapa rekan kita.
  3. Ramping-nyetel marker sehingga bisa menembakan lebih dari 13.3 BPS (balls per second)
Types of Games

Secara umum Type game dibawah paling sering dipertandingkan, beberapa skenario games biasanya mengkombinasikan tipe2 game tersebut :
  1. Capture Flag : Dulu2an ngambil bendera, tim yang paling dulu dapet yang menang! bendera bisa ditaruh di kubu salah satu tim, atau ditengah lapangan
  2. Elimination : Tim yang menghabisi lawannya lebih dulu yang menang.
  3. King of The Hill : Tim harus menduduki benteng lawan sebanyak mungkin (dibatasi waktu)
  4. General : Salah satu tim ditugaskan mengawal Jendralnya, sementara tim lain harus menghabisi sang Jendral
Special Ops Paintball

Dari tadi kita ngomongin paintball dari sisi oleh raga, ternyata ada lagi cabang paintball yang lebih ke war game atau biasa disebut Special Ops Paintball, biasanya cabang ini tidak dipertandingkan tapi sekedar hobi. bedanya?

Klo di turnamen apparelnya ngejreng2, klo di special ops apparelnya army look, Maennya juga gak ditempat artificial tapi dihutan2 makanya ada yang menyebut juga Woods Ball, walau tidak menutup kemungkinan untuk City Warfare (perang kota).

Marker yang dipake juga modified model biasanya merek Tippman merek ini memang spesialisasi modified marker. Model dan bentuknya lebih mirip senjata beneran! ada yang mirip senjata serbu atau sniper, bahkan Tippman juga memproduksi Paint Grenande, Paint bubby trap (ranjau) sampai Pod Rocket! Bukan maen..udah kaya produsen senjata beneran!

Lama permainan juga tergantung scenario bisa berjam-jam atau seharian, begitu juga jumlah pemainnya, pokoknya kalo udah maen ini udah serasa jadi tentara beneran dah!

Ok, semua udah dijelasin sekarang klo di Indonesia mainnya dimana sih? trus ada gak klub atau komunitasnya?

Tempat Main dan Komunitas


Informasi tempat main dan komunitas bisa dilihat di Assosiasi Paintball Indonesia atau paintball Forum Paintball Indonesia, gimana Sobat-sobat Airtrans, tertarik bikin tim Paintball Airtrans??

1 comment:

  1. Buat pembaca airtrans yang ingin meninggalkan comment harap mencantumkan nama, thks

    ReplyDelete